4 Kekhawatiran Ini Dirasakan Mempelai Pria Menjelang Pernikahan

4 Kekhawatiran Ini Dirasakan Mempelai Pria Menjelang Pernikahan

Menikah bukanlah peristiwa yang mudah, bahkan beberapa orang membutuhkan banyak waktu untuk meyakinkan dirinya. Tidak heran jika banyak pasangan yang pada akhirnya merasa stress dan khawatir menjelang pernikahan Jasa Event Organizer Jakarta.

Mereka yang berhasil mengatasi kekhawatiran bisa melanjutkan pernikahan dengan normal. Sedangkan yang gagal terpaksa harus membatalkan pernikahan. Kondisi ini umumnya terjadi pada wanita, tapi ternyata pria pun merasakan kekhawatiran yang sama.

Berikut ini kekhawatiran yang sering dirasakan mempelai pria menjelang pernikahan:

  1. Keraguan Untuk Menjadi Suami dan Ayah yang Baik

Sama seperti wanita, pria juga memiliki banyak kekhawatiran menjelang pernikahan. Bedanya, pria bisa menahan perasaan tersebut dengan baik. Kekhawatiran terbesar mereka adalah tidak mampu menjadi suami dan ayah yang baik serta bertanggung jawab.

  • Takut Kehilangan Kebebasan

Ketakutan dan kekhawatiran lainnya adalah kehilangan kebebasan. Saat statusnya masih lajang, pria bisa bepergian ke mana saja dengan bebas dan melakukan apa yang diinginkannya. Namun setelah menikah, ada banyak sekali perubahan yang terjadi.

Beberapa pria mungkin masih bisa melakukan hobinya dengan baik karena tidak dilarang oleh pasangan. Tapi bila memiliki pasangan yang cukup overprotektif, kekhawatiran kebebasan yang menghilang menjadi momok yang sangat besar bagi para pria.

  • Masalah Finansial

Menghidupi diri sendiri bagi seorang pria yang mapan bukanlah hal yang sulit, namun untuk menghidupi banyak mulut menjadi hal yang cukup sulit. Terlebih jika keluarga yang dinikahi memiliki banyak anggota keluarga dan menggantungkan hidup pada mempelai wanita. Mau tidak mau pria pun ikut memikirkan masalah finansial ini.

  • Khawatir Perhatian Terbagi Antara Istri dan Orang Tua

Berbeda dengan anak perempuan yang sangat disayangi oleh ayahnya, anak laki-laki menjadi anak emas dari setiap ibu. Setelah menikah, banyak pria yang tidak melepaskan perhatian mereka terhadap orang tuanya. Tidak heran, banyak pasangan yang memilih untuk tinggal bersama orang tua ketika menikah.

Kekhawatiran tidak bisa membagi rata kasih sayang di antara orang tua dan istri seringkali membuat pria merasa bingung dan takut. Apalagi jika kedua belah pihak meminta perhatian yang sama besarnya.